Pencarian Yasid Libatkan Pendekatan Kultural di Karanganyar -->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pencarian Yasid Libatkan Pendekatan Kultural di Karanganyar

Jumat, 23 Januari 2026 | Januari 23, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-23T07:21:57Z

 

Foto: FB Tita Septiana.

Karanganyar, Ngawimadang.com - Upaya pencarian terhadap Yazid Ahmad Firdaus (28), pendaki asal Desa Gawanan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, yang dinyatakan hilang di kawasan Bukit Mongkrang, memasuki hari kelima pada Jumat (23/1/2026). Tim gabungan melanjutkan penyisiran berdasarkan keterangan saksi yang sempat berpapasan dengan korban sebelum dinyatakan hilang.


Selain mengandalkan kekuatan personel dan peralatan lapangan, proses pencarian juga melibatkan pendekatan kultural melalui ritual adat Jawa. Langkah ini ditempuh sebagai bagian dari kearifan lokal yang memandang adanya keterkaitan antara manusia, alam, dan nilai spiritual dalam setiap upaya kemanusiaan.


Kegiatan tersebut diikuti oleh unsur aparat keamanan, relawan, serta masyarakat setempat. Prosesi dilaksanakan di sekitar area pencarian dengan tujuan memperkuat kebersamaan, menumbuhkan ketenangan batin, dan menjaga semangat para petugas di lapangan.


Ritual dimaknai sebagai bentuk penghormatan kepada Sang Pencipta dan alam, sekaligus ikhtiar batin agar proses pencarian membuahkan hasil. Warga juga diajak untuk mengirimkan doa sesuai keyakinan masing-masing demi keselamatan dan kepulangan Yasid.


Hingga Jumat sore, pencarian masih terus dilakukan dengan koordinasi lintas pihak untuk memperluas jangkauan penyisiran dan meningkatkan efektivitas operasi di lapangan.



Sekarang jadi Makin Tahu Indonesia


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update